Tgk. Lah Meuleweuk Harap Eks GAM Bersatu Dijalan Perjuangan dan Memenangkan Kandidat Partai Aceh 

banner 468x60

 

IdiRayeuk_kompas.86.com. (10/11/2024). Mengamati persolaan politik Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) Aceh 2024,Tgk.Abdullah atau yang kerap disapa Lah Meuleuwek,mengharapkan eks kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) agar menyatukan suara dijalan perjuangan dalam memilih pemimpin Aceh Baik di level gubernur maupun Bupati dan Walikota.”

 

Ungkapan tesebut diucapkan oleh Tgk.Lah Meuleuwek di hadapan awak media karena keresahannya dalam melihat perpolitikan di Aceh yang kian terpecah belah, terutama eks kombatan GAM baik eks Tripoly maupun eks kombatan lokal,yang sudah tidak punya komitment serta ingkar terhadap sumpah perjuangan yang pernah mereka ucapkan dulu.

 

Tgk.Lah Meuleuwek menambahkan, mengingatkan jika sumpah eks kombatan GAM yang dikenal dengan “konban peut peukara demi lhee peukara” Artinya Korbankan empat perkara demi tiga perkara dalam bahasa Aceh diucapkan Uloen peurela harta,teunaga,darah dan nyawoeng deumi bangsa,agama dan nanggroe .”

 

Tgk.Lah Meuleuwek berharap agar eks kombatan GAM tidak melupakan apa yang pernah di cita-citakan bersama pasca memorandum of understanding (Mou) Helsinki, dan satu suara untuk memberikan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Aceh dengan mendukung berdirinya partai Lokal yang identik dengan lanjutan perjuangan.

 

Tgk.Lah Meuleuwek merupakan eks pejuang Aceh Merdeka yang bergabung pada 2 tahun setelah deklarasi Aceh Merdeka di gunung halimun oleh Tgk.Muhammad Hasan Di Tiro pada 1976,dibawah bimbingan Dr.Zubir Mahmud,Tgk.Lah Meuleuwek menjadi sosok yang paling dicari kala itu oleh aparat,pengaruh dan keberaniannya serta gebrakannya di awal-awal mulainya gerakan Aceh Merdeka cukup layak untuk diberikan apresiasi.

 

Razali

Pos terkait

Tinggalkan Balasan