Survey Yayasan Cakra Geunta Wirabuana di Pidie Jaya: Paslon SABAR Menang 45,17%

banner 468x60

Kompas86.com, Meureudu – Yayasan Cakra Geunta Wirabuana (CGW) kembali merilis hasil survey Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 di Pidie Jaya yang kandidatnya hanya diikuti 2 Pasangan Calon Tgk. H. Sibral Malasyi MA, S. Sos., ME – Hasan Basri, ST., MM Nomor Urut 1 dan Dr. H. Said Mulyadi, SE., M. Si – Saiful Anwar, SE Nomor Urut 2

Survey Cakra Geunta Wirabuana berlangsung antara Tanggal 13 – 19 November 2024 di 222 Desa dan 8 Kecamatan yang terdapat dalam Kabupaten Pidie Jaya dengan 900 Sampel yang telah berumur 17 Tahun atau telah memiliki hak pilih saat survey dilakukan, semua sampel berhasil ditemui dan data itu yang dianalisis, toleransi kesalahan (margin of error) diperkirakan sebesar 3% pada tingkat kepercayaan 90% asumsi sampel random dengan melibatkan 16 tenaga peneliti yang telah dibekali dengan pengetahuan dan teknik survey.

Hasil survey menunjukkan bahwa animo masyarakat Pidie Jaya terhadap Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) sangat tinggi dimana 98,93% pemilih Pidie Jaya mengatakan tahu Pilkada akan dilaksanakan pada 27 November 2024 dan mereka akan datang ke TPS menggunakan hak pilihnya.

Selanjutnya survey ini menyorot tajam tingkat popularitas masing-masing pasangan calon dimana Paslon Nomor Urut 1 terlihat 88,43% pemilih mengenalnya dengan baik, 8,48% tidak kenal, 3,09% suka dan 0% tidak suka. Sementara Pasangan Calon Nomor Urut 2 tingkat popularitasnya berada setingkat lebih rendah dibandingkan Paslon Nomor 1 yaitu 87,95% pemilih mengenal, 8,57% tidak kenal, 2,21% suka dan 1,27% tidak suka.

Selanjutnya survey Yayasan Cakra Geunta Wirabuana juga mengungkapkan tingkat elektabilitas masing-masing calon yaitu 45,17% pemilih memilih Paslon Nomor Urut 1 Tgk. H. Sibral Malasyi MA – Hasan Basri, ST., MM dan 13,08% pemilih memilih Paslon Nomor Urut 2 Dr. H. Said Mulyadi, SE., M. Si – Saiful Anwar, SE, sementara 41,75% responden memilih tidak tahu.

Selanjutnya masyarakat pemilih juga mengungkapkan alasan memilih pasangan calon Bupati/Wakil Bupati Pidie Jaya Tahun 2024 yaitu 65,19% responden memilih Perubahan, 15,82% melanjutkan dan 18,99% memilih tidak tau

Amrizal, peneliti CGW didampingi Ghozali Adam, pendiri lembaga survey kepada media menuturkan bahwa, survey bertajuk dinamika Elektoral jelang Pilkada Pidie Jaya ini merupakan kedua kalinya setelah yang pertama bulan Oktober 2024 lalu, dari kedua survey, Paslon Nomor Urut 1 H. Sibral Malasyi MA – Hasan Basri, ST., MM unggul dalam simulasi pemilihan.

Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *