Taklimat Akhir Tim Pengawasan Current Audit Itjenad Th 2023 di Kodam II/Sriwijaya

banner 468x60

Palembang ( Sumsel )
KOMPAS86.com

Kepala Staf Kodam (Kasdam) II/Sriwijaya Brigjen TNI Ruslan Effendy, S.I.P., memimpin Acara Taklimat Akhir Pengawasan Current Audit Inspektorat Jenderal Angkatan Darat (Itjenad) TA 2023, bertempat di Aula Nasution Lantai III Gedung Residen Abdul Rozak Makodam II/Swj Palembang, Selasa (19/09/2023).

Acara Taklimat Akhir ini dihadiri oleh Irdam II/Swj, Kapok Sahli Pangdam II/Swj, Asrendam II/Swj, para Dan/ Kabalakdam II/Swj dan para Wakil Asisten Kasdam II/Swj. Hadir juga, Irpers Itum Itjenad, Brigjen TNI Dwi Wahyudi, S.A.N., M.M., selaku Ketua Tim beserta anggota Itjenad.

Selaku Ketua Tim, Irpers Itum Itjenad, Brigjen TNI Dwi Wahyudi, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Pangdam beserta Perwira Staf Kodam II/Swj dan seluruh jajarannya yang telah bekerja sama dan memberikan data-data yang dibutuhkan serta menghadirkan informasi atas pelaksanaan program kerja dan anggaran kepada para Auditor, sehingga Tim Current Audit dapat melaksanakan pengawasan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.

Brigjen TNI Dwi Wahyudi menekankan, agar hasil kegiatan Current Audit yang telah dilaksanakan selama 9 hari mulai tanggal 11 s.d 19 September 2023 tersebut dapat lebih mengoptimalkan administrasi pelaksanaan kegiatan terkait perbendaharaan maupun pelaksanaan program kerja.

Selaku Ketua Tim, meminta kepada seluruh pejabat terkait memahami proses perencanaan dalam mekanisme perhitungan anggaran, proses penyusunan laporan keuangan sesuai ketentuan yang berkaitan dengan ketepatan pertanggungjawaban keuangan.

“Lakukan pembenahan dan tindakan sesuai rekomendasi yang telah disampaikan dengan benar sesuai aturan dan prosedur yang berlaku agar terhindar dari kesalahan-kesalahan yang sama serta berulang”, pungkasnya.

Sementara itu, Pangdam II/Sriwijaya dalam sambutannya yang dibacakan Kasdam II/Swj, Brigjen TNI Ruslan Effendy, menyampaikan ucapkan terima kasih kepada Tim Pengawasan Current Audit Itjenad atas pelaksanaan tugasnya di wilayah Kodam II/Swj. “Output dari Tim Pengawasan Itjenad dapat memberikan masukkan yang bermanfaat bagi penyempurnaan pelaksanaan Program Kerja di satuan jajaran Kodam II/Swj, sehingga dapat dipertanggungjawabkan secara administrasi sesuai dengan aturan yang berlaku”, harap Kasdam.

Kasdam juga menyampaikan ucapan yang sama kepada para Danrem, Asisten, para Komandan dan Kabalakdam jajaran Kodam II/Swj selaku entitas yang telah memberikan dukungan dan menyiapkan data/informasi yang dibutuhkan, sehingga kegiatan pengawasan Current Audit Tim Itjenad TA. 2023 dapat berjalan lancar.

“Dengan berakhirnya kegiatan pengawasan Current Audit Itjenad, kita semua harus bertekad dan berkomitmen untuk senantiasa melaksanakan tindakan tertib administrasi yang berkaitan dengan pelaksanaan Program Kerja dan Anggaran sesuai dengan ketentuan yang berlaku, guna mewujudkan akuntabilitas kinerja,” tegasnya.
( Rilis Pangdam II Sriwijaya )

Editor ( Hadi takri )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan