Kodim 0829 Bangkalan Laksanakan Karya Bakti TNI Satkowil Semester II TA. 2024

banner 468x60

Kompas86.com 

Bangkalan |Jatim | Pengeramikan dinding dan lantai pada program karya bakti TNI Satkowil Semester II TA 2024 di wilayah teritorial Kodim 0829/Bangkalan dilaksanakan di Madrasah Al Ishlah dusun Bandung Barat Desa Keleyan, Kec. Socah, Kab. Bangkalan. Kamis (10/10/2024).

Dengan mengusung tema, “TNI AD bersama rakyat bersatu dengan alam untuk mengatasi kesulitan rakyat”. Prajurit Kodim 0829/Bangkalan bersama masyarakat dusun Bandung Barat Ds. Keleyan melaksanakan kegiatan karya bakti Pengeramikan Dinding dan lantai Madrasah Al Ishlah.

Mewakili Komandan Kodim 0829/Bangkalan Letkol Inf Nanang Fahrur Rozi S.Pd Pasiter Kodim Kapten Inf Ali Imron A.Md mengungkapkan karya bakti ini sebagai wujud kepedulian TNI AD dalam hal ini Kodim 0829/Bangkalan berupaya untuk Meningkatkan kenyamanan para Siswa dan Siswi madrasah Al Ishlah dalam proses belajar dengan Pengeramikan Dinding dan lantai Madrasah Al Ishlah .agar lebih bagus dan kokoh.

Karya Bakti TNI sebagai bentuk kemanunggalan TNI dengan rakyat. Sebagai satuan komando kewilayahan Kodim 0829/Bangkalan akan selalu membantu dan meringankan beban masyarakat dalam hal apapun untuk membangun kedekatan bersama masyarakat khususnya di wilayah teritorial binaan.

“Kodim 0829/Bangkalan akan terus berusaha untuk memberi solusi dan membantu kesulitan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Diharapkan melalui kegiatan Pengeramikan Dinding dan lantai Madrasah Al Ishlah . ini agar memberikan kenyamanan untuk Meningkatkan kenyamanan para Siswa dan Siswi madrasah Al Ishlah dalam proses belajar di Desa Keleyan.”tuturnya.  YL / Pendim_0829

Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *