Kodim 0412/LU selenggarakan Upacara dan Ziarah Rombongan di TMP Kotabumi HUT Korem 043/Gatam ke 77.

banner 468x60

Lampung Utara,Kompas86.Com Kodim 0412/LU mengelar kegiatan Upacara dan Ziarah Rombongan dalam rangka HUT Korem 043/Gatam ke-77 tahun 2024.

Bertempat di (Taman Makam Pahlawan) TMP Kotabumi Jln. Tukul Subroto Kel. Kelapa Tujuh Kec. Kotabumi Selatan Kab. Lampung Utara Jum’at, 30/08/2024 pukul 7.30 waktu setempat.

Selaku Irup Dandim 0412/Lampung Utara Letkol Inf Hery Eko Prabowo sedangkan Paup Lettu Arm Santoso, dan diikuti oleh seluruh peserta Upacara dan Ziarah Rombongan.

Menurut Dandim 0412/LU Letkol Inf Hery Eko Prabowo mengatakan, Kegiatan ini merupakan Rangkaian Kegiatan HUT Korem 043/Gatam ke-77, yang mana Kodim 0412 bersama Jajaran melaksanakan Upacara dan Ziarah Rombongan hari ini. yang sebelumnya kita sudah melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dan Donor Darah.

“Selain menghormati jasa para Pahlawan yang telah bersusah payah merebut serta mempertahankan kemerdekaan RI dari tangan Penjajah. Momentum ini juga untuk mengirimkan doa atas jasa para pahlawan yang telah berjuang dimasa dahulu”.

Melalui kegiatan Ziarah Rombongan ini, kita mengajak kepada Generasi Penerus Bangsa untuk meneladani semangat rela berkorban yang telah ditunjukkan oleh para Pahlawan. Kita harus memiliki rasa Patriotisme dan Jiwa Nasionalisme yang tinggi, seperti Pejuang yang telah rela bertumpah darah untuk bersama-sama membangun Negara Indonesia Tercinta ini.

Masih di jelaskan Dandim, Ziarah Rombongan ini mempunyai makna yang sangat mendalam, bahwa kemerdekaan ini sangatlah mahal harganya dan tidak ternilai serta dapat dijadikan sebagai sarana untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa.”Terang Dandim 0412/LU Letkol Inf Hery Eko Prabowo”.

Tampak hadir dalam kegiatan Upacara dan Ziarah Rombongan antara lain, PABATA Kodim 0412/LU, PABATA Kompi Senapan C Banyu Urip, Subdenpom II/3 Kotabumi, Persit KCK Cabang XXXII Kodim 0412/LU dan Persit KCK Ki C Ranting 4 Banyu Urip.

#(MIHWAN)#

Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *