Kompas86.com 15/06/2023
Palembang – Rumah Tahanan (Rutan) Kelas I Palembang menggelar acara Pekan Pancasila dengan tema “Revitalisasi Ideologi Nilai Pancasila Warga Binaan Pemasyarakatan Yang Berkarakter”, bertempat di Rutan Kelas I Palembang, Jalan Inspektur Marzuki KM.4,5 Pakjo , Kamis (15/06/23).
Pekan Pancasila, merupakan kegiatan penyuluhan terhadap warga binaan dalam rangka memperingati Hari Lahir (Harlah) Pancasila 1 Juni 2023, dengan motto “Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global” berlangsung selama satu Minggu, dimulai dari tanggal 13 -20 Juni 2023.
<img src="https://kompas86.com/wp-content/uploads/2023/06/IMG-20230615-WA0101-300×225.jpg" alt="" width="300" height="225" class="aligncenter size-medium wp-imagwp-image-218
Sebagai pengisi materi dalam acara Pekan Pancasila tersebut, Wakil Ketua (Waka I) Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila (MPW PP) Sumsel RM. H. Ari Maulana, SH.,M.Si, bersama wakil bidang perburuhan dan pertanahan Jilun, SH.,MH.
Kepala Rumah Tahanan (Karutan ) Kelas I Palembang, Bistok Oloan Situngkir., Amd.IP.,SH.,MH melalui Kasi Pelayanan Tahanan, Ari Ismanto, SH saat diwawancarai awak media Online Beritapali.Com menyampaikan, tujuan diadakannya kegiatan Pekan Pancasila tersebut untuk mengingatkan kembali terhadap warga binaan Rutan Kelas I Palembang dalam mengingat kembali nilai-nilai Pancasila.
Selain kegiatan Pekan Pancasila, didalamnya juga ada beberapa kegiatan lain diantaranya, lomba baca teks Pancasila, deklarasi kader Pancasila dan nonton bareng film Soekarno.
Saat disinggung terkait kapasitas Rutan Kelas I Palembang, lanjut Ari Ismanto mengatakan, Rutan Kelas I Palembang memiliki kapasitas untuk 750 orang warga binaan dan tahanan, namun hingga saat ini sudah mencapai 1500 orang lebih, termasuk yang sedang menjalani proses hukum pengadilan.
" Diseluruh Indonesia, hanya Rutan Kelas I Palembang yang pertama kali mengadakan kegiatan Pekan Pancasila seperti ini, " ujarnya.
" Sesuai dengan namanya Pekan Pancasila, berarti kegiatan ini dilakukan selama 1(Satu) Pekan, terbagi dalam beberapa sesi, secara bergiliran semua warga binaan akan mengikuti acara ini, " jelas Ari Ismanto.
Ditempat yang sama, Ari Maulana menerangkan, BPPH Pemuda Pancasila Pengurus Wilayah Sumsel mendapat undangan dari Rutan Kelas I Palembang terkait program Pekan Pancasila, bekerja sama dengan Kementerian Hukum dan Hak Azasi Manusia (Kemenkumham) dengan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).
" Ya, dengan adanya kegiatan Pekan Pancasila ini, kami berharap untuk bisa lebih mendekatkan lagi melalui MoU antara Pemuda Pancasila dengan Rutan Kelas I Palembang, " ucapnya.
" Kita tidak cukup hanya dengan materi diskusi saja, akan tetapi secara langsung bisa juga dengan memberikan pelatihan – pelatihan seperti kerajinan, keterampilan dan kreativitas kepada warga binaan yang ada disini, " terang nya.
" Kenapa, karena secara kongkrit dengan kegiatan Pekan Pancasila ini kita ingin setiap warga binaan yang keluar dari Rutan nanti bisa tersalurkan untuk mendapatkan pekerjaan, sesuai dengan keterampilan yang didapatkan selama berada didalam Rutan tersebut, " jelas Ari Maulana.
Mendampingi Ari Maulana, sedikit Jilun menambahkan, menurutnya,
BPPH baru kali ini mengadakan sosialisasi penerapan hukum terhadap warga binaan yang tidak mengerti hukum. Jilun berharap, bagi warga binaan yang membutuhkan pendampingan terkait masalah hukum bisa datang langsung menemui BPPH, karena BPPH Pemuda Pancasila selalu siap dalam memberikan penyuluhan dan diskusi hukum secara gratis.
Selain Ari Maulana dan Jilun, hadir juga anggota BPPH yang lain, diantaranya wakil ketua bidang Humas M. Ibrahim Adha, SH.,MH, dan Raden Ayu Widya Sari, SH.,MH selaku wakil bendahara, bersama rekan.
(Chairuns/Boby)