Sungai Penuh, Kompas86.com – Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan agama di tingkat sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP), Dinas Pendidikan Kota Sungai Penuh menggelar Sosialisasi Kurikulum Muatan Lokal Bahasa Arab dan Aqidah Akhlak. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu, 7 Desember 2024, di Aula Hotel Arafah, dengan dihadiri kepala sekolah dan guru dari seluruh wilayah Kota Sungai Penuh.
Sosialisasi ini secara resmi dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Sungai Penuh, Khaidirman, yang menekankan pentingnya peran kepala sekolah dan guru dalam mengimplementasikan kurikulum muatan lokal guna memperkuat nilai-nilai agama di kalangan peserta didik.
Dalam sambutannya, Khaidirman menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif kepada kepala sekolah dan guru terkait kurikulum Bahasa Arab dan Aqidah Akhlak. Kurikulum ini diharapkan mampu meningkatkan pemahaman peserta didik terhadap Al-Qur’an dan hadis, sekaligus membentuk akhlak mulia di lingkungan sekolah.
“Negara kita membutuhkan generasi yang berakhlak mulia. Untuk mencapainya, pendidikan harus menjadi panduan yang sesuai dengan jenjang dan tingkat kematangan peserta didik. Kurikulum muatan lokal ini sebenarnya sudah diterapkan sebelumnya, tetapi dengan adanya perubahan, Dinas Pendidikan merasa perlu untuk kembali melakukan sosialisasi kepada kepala sekolah dan guru,” ujar Khaidirman.
Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah strategis untuk memperkuat pendidikan karakter dan agama di sekolah-sekolah, sejalan dengan visi Kota Sungai Penuh untuk mencetak generasi yang unggul, beriman, dan berakhlak mulia.(dp)