Penguatan Peran Pembimbing Kemasyarakatan Se- Jawa Tengah : Komitmen Bersama dalam Penegakan Hukum

banner 468x60

KOMPAS96.COM | Semarang; 30 Oktober 2024 Kepala Bapas Surakarta beserta sembilan Pembimbing Kemasyarakatan acara Penguatan dan Penyamaan Persepsi Tugas dan Fungsi Pembimbing Kemasyarakatan di Aula Kantor Wilayah Kemenkumham Jateng.

Acara yang dibuka oleh Kepala Kantor Wilayah Jawa Tengah, Tejo Harwanto, ini bertujuan untuk memperkuat peran Pembimbing Kemasyarakatan dalam sistem pemasyarakatan. Beliau menekankan pentingnya sinergi dan pemahaman yang kuat dalam menjalankan tugas sebagai pejabat fungsional penegak hukum.

Materi disampaikan oleh beberapa narasumber berpengalaman, seperti Kepala Divisi Pemasyarakatan, Kadiyono; Ketua Ipkemindo, Nadif; dan Moh Nasirudin dari Ditjen Pemasyarakatan. Para peserta mendapatkan wawasan baru yang akan mendukung mereka dalam menjalankan tugas dengan lebih baik.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan Pembimbing Kemasyarakatan dapat terus meningkatkan profesionalisme dalam melaksanakan tugas-tugasnya, demi pelayanan pemasyarakatan yang lebih baik dan berkeadilan.

Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *