Tanjung Enim, Sumsel, kompas86.com//– Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana, PT Pamapersada Nusantara Cluster SSBA menyalurkan bantuan kepada korban banjir di Kelurahan Pasar Tanjung Enim, Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim, Rabu (22/10/25).
Kegiatan penyerahan bantuan ini dilaksanakan pada Rabu, 22 Oktober 2025, sebagai respons cepat terhadap kondisi warga yang terdampak banjir akibat intensitas hujan tinggi di wilayah tersebut.
Adapun bantuan yang diberikan oleh PAMA SSBA meliputi:
33 sak beras ukuran 5 kg
352 pcs Indomie Goreng
33 pcs Minyak Goreng Tropical 1 Liter
33 pcs Biskuit Peanut
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Danang Prakoso, CSR Section Head PAMA SSBA, kepada Bapak Najiburahman, Lurah Kelurahan Pasar Tanjung Enim, untuk kemudian didistribusikan kepada warga yang terdampak banjir.
Dalam kesempatan tersebut, Danang Prakoso menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial dan kepedulian PAMA terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan.
“Kami turut prihatin atas musibah banjir yang menimpa warga Kelurahan Pasar Tanjung Enim. Melalui bantuan ini, kami berharap dapat sedikit meringankan beban warga yang terdampak. PAMA senantiasa berkomitmen untuk hadir dan membantu masyarakat, terutama saat terjadi kondisi darurat seperti bencana alam,” ujar Danang.
Sementara itu, Lurah Pasar Tanjung Enim, Bapak Najiburahman, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PT Pamapersada Nusantara Cluster SSBA atas kepeduliannya terhadap warganya.
“Kami mewakili masyarakat Pasar Tanjung Enim mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada PAMA SSBA atas perhatian dan bantuannya. Bantuan ini sangat berarti bagi warga yang sedang mengalami kesulitan akibat banjir. Semoga sinergi dan kepedulian seperti ini terus terjalin antara perusahaan dan masyarakat,” tutur Najiburahman.
Melalui kegiatan ini, PT Pamapersada Nusantara Cluster SSBA kembali menegaskan komitmennya untuk selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya melalui program pemberdayaan, tetapi juga melalui aksi tanggap darurat bencana sebagai wujud nyata semangat kepedulian dan solidaritas sosial. (Y2n*)






