Pandeglang (Banten) Kompas86.Com –
Kabar tak sedap yang sempat viral di media online dan youtube beberapa hari yang lalu terkait 26 Aparat Desa Sidamukti, Kecamatan Panimbang, Pandeglang-Banten, kompak mengundurkan diri serta menyerahkan SK ketua RT dan RW kepada kepala Desanya.
Dikabarkan sejumlah 26 Aparat Desa Sidamukti kompak mengundurkan diri dari jabatannya. Sebanyak 21 ketua rukun tetangga (RT) dan 5 rukun warga (RW).
Hal itu dilakukan, karena mereka menilai sudah tidak sejalan dengan kepala Desanya. Selain itu, menurut pengakuan dari sejumlah RT dan RW yang hadir di kediaman ketua forum, pada Sabtu (16/9/2023) sekira pukul 13.30 WIB, Kepala Desa mengabaikan acara musyawarah dan permintaan maaf Kades kepada aparat Desanya.
” Rencananya hari ini, Sabtu (16/9), sekitar pukul 13.00 WIB. atas undangan dari Desa, kami semua kumpul di Kantor Desa Sidamukti untuk mengadakan musyawarah dan permintan maaf dari Kepala Desa kepada semua RT/RW yang kompak mengundurkan diri kemarin” ucap Iang, selaku ketua forum saat di temui dikediaman nya diwilayah RT 03/RW 03.
“Namun, pada waktu yang bersamaan, kami menuju Kantor Desa dan terlihat sepi belum ada Kepala Desanya. Sehingga kami semua kembali pulang dan berkumpul dikediaman ketua forum” timpal salah satu Ketua RT yang lain.
Disinggung hal apa yang menjadi persoalannya, sehingga aparat Desa ramai- ramai mengundurkan diri dari jabatannya, dengan tegas ketua forum dan beberapa RT dan RW mengatakannya.
“Selama ini, sebetulnya kami sudah muak dengan perilaku kepala Desa. Kades selalu menakut-nakuti dan selalu interfensi terhadap kami, seolah kami tak becus bekerja, serta sering mengatakan jika tak mampu bekerja, silahkan mengundurkan diri, masih banyak yang lain yang mau bekerja” beber ketua forum pada wartawan.
“Setiap ada anggaran yang dibangunkan, kami selaku pemilik wilayah masing- masing tidak dilibatkan. Serta pengajuan yang kami usulkan, berdasarkan musdes dan musdus, setelah turun anggaran, itu dialihkan kepada pekerjaan yang lain yang sifatnya kurang efisien” tambah ketua RT yang lainnya.
“Kami hanya ingin kepala Desa merubah sikap, jaga etika, karena kami semua cape mengurus masyarakat. Jangan marah-marah terhadap kami, apalagi didepan umum. Dan kami tidak mau selalu disalahkan oleh Kades” imbuhnya.
“Jika hal ini terus berlangsung,dan Kepala Desa tidak ada upaya untuk merubah sikapnya, kami semua sepakat untuk kompak mengundurkan diri” tandasnya.
Dikonfirmasi Camat Sukaresmi, Aslah Suhartono mengatakan pada wartawan lewat selulernya beberapa hari yang lalu.
” Insyallah kami konfirmasikan. kalau tadi siang, yang dibicarakan yang disampaikan RT, Rw yang hadir. Insyallah kami klarifikasi dan dikonfirmasikan kembali..” jawabnya.
Sementara, Kepala Desa Sidamukti, Karsidi,SH melui seluler nya beberapa kali dihubungi belum bisa memberikan keterangan hingga berita ini disampaikan.
( Hru )#