Waykanan Kompas86.com
Kepala Kampung Sriwijaya Kecamatan Umpu Semenguk Kabupaten Waykanan Pimpin langsung gotong royong bersama warga dan Aparatur Kampung nya,gotong royong kali ini di fokus kan menimbun jalan yang berlubang di beberapa titik di sepanjang jalan Kampung Sriwijaya,yang mana jalan tersebut telah banyak yang berlubang sehingga memperhambat bagi pengguna jalan yang ber lalu lalang.
Hal ini Terpantau dari Kamera Media Kompas86.com saat melintas di jalan tersebut,seluruh Aparatur dan masyarakat yang ikut sangat antusias dan bersemangat dalam melaksanakan nya,rasa kekeluargaan dan penuh canda terlihat jelas saat melaksanakan nya.Hal ini tak terlepas dari peran penting seorang pemimpin atau Kepala Kampung nya yang punya sifat kekeluargaan yang sangat tinggi.
Kepala Kampung Sriwijaya Antoni Nasir menyampaikan sangat berterima kasih kepada Aparatur kampung dan masyarakat nya yang mana mau meluangkan waktu,tenaga dan pikiran mereka untuk bersama-sama menimbun jalan tersebut.
“Terimakasih semua nya yang telah sudi meluangkan waktu,tenaga dan pikiran nya,walaupun yang kita lakukan saat ini jauh dari kata layak,setidak nya bisa sedikit memperlancar bagi pengguna jalan ini,
Perihal jalan yang rusak biar lah pemerintah lah yang lebih tahu dan lebih paham dengan hal itu,kita harus menyadari memang keterbatasan Anggaran pemerintah yang belum memadai,namun yakin lah dengan kesabaran dan doa kita bersama Pemerintah Kabupaten Waykanan yang kita cintai ini pasti bisa segera memulihkan segala nya,termasuk memperbaiki jalan yang selalu kita lalui ini”.Ujar Antoni Nasir.
(Rahmat).