Kejari Bintan Lakukan Puldata dan Pulbaket Terkait Laporan Masyarakat 

Kejari Bintan Lakukan Puldata dan Pulbaket Terkait Laporan Masyarakat 

Spread the love

 

KepriKompas86.com___,  ( 20.11.2023 ) Berselang beberapa bulan setelah sampai laporan organisasi Himpunan Wartawan Daerah (HiWaDa) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), ke Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepri, terkait sejumlah kejanggalan dan Tindak Pidana Korupsi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bintan, kini pihak Kejari Bintan mulai memeriksa satu persatu pihak-pihak yang dilaporkan.

 

Hal tersebut diakui Kasubsi Intel Kejari Bintan, Daniel Marbun, SH MH di lobby room kantor Kejari Bintan kepada media ini, “memang saat ini kami sedang melakukan Puldata(pengumpulan data) dan Pulbaket(pengumpulan Bahan Keterangan ). Hal itu berdasarkan rekomendasi dari Kejaksaan Tinggi Provinsi Kepulauan Riau, “kata Daniel, (20/11/2023).

 

Karena, katanya melanjutkan. Memang ada beberapa aduan. Diantaranya, ada aduan rumah dinas, rehab dan yang lainnya. Jadi sampai saat ini, kami masih melakukan Puldata dan Pulbaket. Dan hasilnya masih dalam penelaahan. Kalau ditanya soal pemeriksaan Sekda, itu bukan pemeriksaan orangnya. Tapi menyangkut kelembagaan. Jadi, saya rasa begitu aja lah dulu yaa. Nanti kalau ada perkembangan, kami kabari, “tutupnya.

 

Sebelumnya, diperoleh informasi, ada pejabat Pemkab Bintan yang sedang diperiksa oleh Kejari Bintan. Tak menunggu lama. Media inipun langsung melakukan konfirmasi kepada Roni Kartika, Sekretaris Daerah (Sekda) Bintan melalui layanan WA ke Ponsel nya. Guna menanyakan hal tersebut diatas. Tapi, saat itu pak Sekda menepisnya, “gak ada bang. Insyallah aman2 aja, “jawabnya singkat (17/11/2023).

 

Mendengar Kejari Bintan sedang memeriksa sejumlah pejabat di Pemkab Bintan atas laporan masyarakat, seorang warga Bintan, sebut saja Nano sangat memuji kinerja Petugas Kejari Bintan, “saya salut melihat respon Kejari Bintan atas laporan masyarakat menyangkut sejumlah permasalahan yang melibatkan pejabat Bintan. Semoga Kejari Bintan semakin berjaya, “ucapnya di kilometer 16 arah Tanjung Uban (18/11/2023).

( Martin )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *