Kades Jayamakmur H.Ujang Junaedi Hadiri Perpisahan Dan Pelepasan Siswa – Siswi Kelas XII Angkatan XI SMKN 1 Jayakerta

banner 468x60

Karawang,KOMPAS86.com | Suasana haru dan bahagia mewarnai acara perpisahan dan pelepasan siswa – siswi angkatan XI berjumlah 263 , SMKN 1 Jayakerta  yang diadakan di halaman sekolah pada hari senin tanggal 13 Mei 2024. Acara ini dihadiri oleh seluruh siswa – siswi, orang tua/wali, guru-guru, staf sekolah, dan tamu undangan lainnya.senin 13/Mei/2024.

Perpisahan dan pelepasan ini merupakan momen yang sangat penting bagi seluruh siswa  – siswi angkatan XI karena menandakan berakhirnya masa belajar mereka di SMKN 1 Jayakerta dan dimulainya babak baru dalam kehidupan mereka. Acara ini diisi dengan berbagai kegiatan menarik dari siswa – siswi menampilkan kesenian lengser,dangdutan,serta lagu pop yang lagi trending di kalangan anak – anak remaja.

Acara pelepasan siswa – siswi kelas XII angkatan XI dihadiri langsung Kepala SMKN 1 Jayakerta Deni Iskandar,

Ia berharap agar para siswa – siswi yang telah lulus ini bisa mempergunakan ilmu yang sudah diberikan oleh para guru sebaik mungkin untuk masa depan dan terus menuntut ilmu ke jenjang yang lebih tinggi.

Kepala Sekolah SMKN 1 Jayakerta Deni Iskandar dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh siswa – siswi kelas XII atas dedikasi dan kontribusinya selama belajar di SMKN 1 Jayakerta. Beliau juga berpesan kepada para siswa – siswi untuk terus belajar dan berkarya, serta membawa nama baik almamater SMKN 1 Jayakerta wherever they go.

Perpisahan ini bukan hanya menjadi akhir dari masa belajar di SMKN 1 Jayakerta, tetapi juga menjadi awal dari persahabatan dan persaudaraan yang akan terus terjalin. Para siswa – siswi kelas XII pun berharap agar jalinan silaturahmi dengan sekolah dan teman – teman mereka akan selalu terjaga meskipun mereka sudah berada di tempat yang berbeda.

“Terus berbaktilah kepada kedua orang tua, jangan jadi lupa diri karena merasa sudah merasa ada pendidikan tinggi, dan nanti kalau kalian melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi jangan terlalu membebani orang tua, sesuaikan kebutuhan yang di perlukan.” tuturnya.

Sementara itu Kades Jayamakur H.Ujang Junaedi  dalam sambutannya mengucapkan selamat pada para siswa -siswi yang telah lulus. Kemudian terima kasih dan apresiasi yang setinggi tingginya kepada pihak sekolah, karena sudah banyak mencetak generasi penerus yang siap bersaing.

“Saya juga mengapresiasi kemajuan kemajuan yang dicapai pihak sekolah baik dari segi bangunan dan dari segi kwalitas tenaga pengajar,” ujarnya.

H.Ujang Junaedi juga berpesan agar para siswa – siswi menyayangi dan mengasihi guru kalian yang sudah bersusah payah mendidik,jangan sampai lupa jasa – jasa mereka.

” Pergunakan ilmu yang sudah kalian dapat sebaik mungkin untuk masa depan kalian, desa kita masih sangat membutuhkan tenaga tenaga ahli untuk pembangunan dan kemajuan desa. Banyak potensi yang menjanjikan belum tersentuh dan tugas kalianlah kelak untuk membangun desa Jayamakur dan Desa dimana kalian tinggal.”tutupnya.

  ( A.Qosim )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan