Kompas86.com, Manado, Sulut. Sabtu, 26 Juli 2025.
Pelaksanaan Rangkaian Kegiatan Hari Raya Gereja Semester 2 Tahun 2025 tepatnya pada hari sabtu (26/07/25) Di awali Dengan Ibadah Pembukaan Bertempat di Gedung Ibadah GMIM Kalvari Puri Manado Permai Bengkol yang dipimpin langsung oleh ketua BPMJ Ibu Pendeta Detty Andi Talolang, S.Th.
Talolang dalam Khotbahnya yang diambil dalam kitab Kolose 3:23 : “Apa pun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia”. Menyampaikan bahwa apapun Kegiatan yang dilaksanakan oleh Panitia HRG baiklah semua kepujian hanya untuk kemuliaan Nama Tuhan Bukan kepujian dari panitia pelaksana”.
Selesai ibadah dilanjutkan dengan sambutan yang disampaikan oleh ketua Panitia HRG Bapak Piere John Paulus Angkow, SE. Angkow dalam sambutannya menyampaikan bahwa “pembukaan sebagai tanda dimulainya kegiatan Hari Raja Gerejawi Semester 2 Tahun 2025 di Jemaat GMIM Kalvari Puri Manado Permai Bengkol.
“Kegiatan ini dilaksanakan atas dasar pengharapan dan iman kita kepada Tuhan, dengan mengusung tema “Faithful in Every Season” yang terambil dari 2 Timotius 4 ayat 2a. Melalui tema ini, kita diajak untuk terus hidup dalam kesetiaan kepada Tuhan dalam segala musim kehidupan—baik dalam sukacita maupun dalam tantangan—karena Tuhan senantiasa hadir dan setia dalam menyertai umat-Nya”. Tutur Angkow.
Seluruh rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan sepanjang semester dua ini dirancang bukan hanya sebagai rutinitas gerejawi, tetapi sebagai wadah membangun kebersamaan, mempererat tali persaudaraan, serta menjadi sarana untuk menyatakan kasih Kristus di tengah jemaat dan lingkungan sekitar.
“Angkow juga menambahkan bahwa Hari ini, kita akan memulai kegiatan dengan penuh sukacita melalui jalan sehat, senam bersama, serta games menarik yang akan diikuti seluruh unsur pelayanan dan warga jemaat. Tak lupa, panitia juga telah menyiapkan berbagai hadiah sebagai bentuk semangat dan apresiasi bagi partisipasi kita semua”.
Kami menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia pelaksana yang telah bekerja keras dalam mempersiapkan kegiatan ini, dan juga kepada seluruh warga jemaat yang turut mendukung dengan semangat pelayanan.
“Dan sebelum kita memulai seluruh rangkaian kegiatan hari ini, dengan penuh hormat dan kasih, kami mohon kesediaan Ketua Badan Pekerja Majelis Jemaat, Ibu Pdt. Detty Andi Talolang, S.Th, untuk dapat memberikan arahan sekaligus secara resmi membuka kegiatan Hari Raja Gerejawi Semester 2 Tahun 2025.
Demikian yang dapat saya sampaikan. Selamat mengikuti kegiatan, Tuhan Yesus memberkati”. Pungkas Angkow.
