Kompas86.com, Sangihe, Sulut. Selasa, 27 Agustus 2024.
Setibanya di Kabupaten Sangihe usai mengikuti pengumuman calon kepala daerah dan wakil kepala daerah di kantor DPP PDI Perjuangan Jakarta, paslon yang akrab dengan slogan “Tamang” ini telah menunjukan kesiapan mereka untuk mengikuti seluruh tahapan pilkada 2024.
Tiba dengan menggunakan kapal laut KM Barcelona, calon Bupati Kabupaten Sangihe Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dr. Rinny Tamuntuan selasa (27/08/2024) di Kabupaten Sangihe.
Turut Hadir dalam penjemputan, Ketua DPC PDI-P Kepulauan Sangihe, Drs. Hironimus Rompas Makagansa, MSi, Sekertaris DPC PDIP, Ferdy Sondakh, SE, Bendahara DPC PDIP, Denny Roy Tampi, SE, serta pengurus Partai, dan Relawan, tokoh agama.
Rombongan calon Bupati dr. Rinny Tamuntuan dan Mario Seliang(RT-MS) sebelum menuju ke Sekertariat DPC PDIP Kabupaten Sangihe, terlebih dahulu melakukan konvoi singkat di wilayah Kota Tahuna.
Sesampainya di tempat kegiatan Sekertariat DPC PDIP Sangihe dilanjutkan dengan ibadah syukur dan pengutusan kepada calon Bupati dan wakil bupati oleh hamba Tuhan. (Arifin Lakoro)
Editor : JHM07