Kepala Desa Karangjaya Gelar Pembukaan Dan Peresmian BKL ( Bina Keluarga Lansia ) Sekolah Lansia

banner 468x60

Karawang Jabar Kompas 86.com –
Masyarakat Karangjaya Kecamatan Pedes Kabupaten Karawang Jawa Barat menyambut Gembira dengan di adakannya Sekolah Lanjut Usia terutama bagi yang berusia di atas enam puluh tahun ke atas.

Sekolah Lansia mengadaptasi konsep
Long Life Leorning menjadi wadah untuk Lansia mencapai Succesful ageing.

Acara pembukaan dan Peresmian di adakan di Aula Kantor Desa Karangjaya Kecamatan Pedes Kamis 29/02/2024.
Di hadiri oleh masyarakat di antaranya mereka yang Berusia Lanjut.di hadiri pula oleh Camat Kecamatan Pedes H. Aep Saepudin Babinsa Karangjaya dan Babinkamtibmas Karangjaya juga tak ketinggalan hadir pula beberapa kepala Desa yang ada di kecamatan pedes.

Program ini merupakan suatu penghargaan bagi kepala Desa Karangjaya, Aca. Menurutnya program tersebut baru ada dan terealisasi di Desa karangjaya dari beberapa Desa yang ada di kabupaten karawang.

Program yang di luncurkan dari pemerintah pusat melalui pemerintah daerah dan di laksanakan melalui kolaborasi antara Pemerintah desa Dppkd Puskesmas Korwilcambidik Bkl dan Dinas keluarga Lansia.

Aep Saepudin saat di wawancarai oleh media mengatakan semoga Program ini berjalan baik dan akan menjadi percontohan bagi Desa – Desa lainnya khususnya Desa yang berada di kabupaten karawang dan kecamata Pedes. Memang program ini baru terealisasi di kecamatan Pedes tepatnya di Desa Karangjaya.

( Rodi/ Odoy )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan