Diduga Oknum Dinas Pendidikan Way kanan dan Para Oknum Kepala Sekolah Bersekongkol Bagi Bagi Dana Bos

banner 468x60

WAY KANAN KOMPAS86.COM . – Miris dunia pendidikan khusus nya kabupaten Way kanan dirusak oleh oknum oknum yang tidak bertanggung jawab, sehingga akibat perbuatan oknum oknum nakal ini, berdampak pada ketidak nyamanan anak didik dengan keadaan pisik sekolah yang sangat memprihatinkan. (07/11)

Dari hasil penelusuran nusantaratv.id dibeberapa sekolah diantara nya :
1. SDN 02 SRINUMPI
Kepala SDN 02 SRINUMPI diduga kuat korupsi dana BOS
“Dengan Modus operandi yakni dengan melakukan pembuatan SPJ (surat pertanggung jawaban) fiktif” pasal nya ditahun 2022 Sekolah melaporkan penggunaan anggaran
“Pengembangan perpustakaan
Rp 16.720.000 Dan tahun 2023 Tahap 1. Rp 8.858.000

Pemeliharaan sarana dan prasarana Sekolah Rp 23.595.000 dan tahun 2023 Tahap 1.Rp 2.561.000

Namun kenyataan nya ruang perpustakaan bagai tidak pernah terawat bahkan korsi berantakan dan tampak buku buku yang usang serta keadaan pisik gedung sekolah yang sangat memprihatinkan.

Dan beberapa kegiatan lain yang juga diduga kuat banyak yang fiktip
Kegiatan pembelajaran dan ekstrakurikuler Jumlah Rp 5.710.000
Kegiatan asesmen/evaluasi pembelajaran
Jumlah Rp 10.975.000

2. SDN 01 BALI SADHAR SELATAN
terindikasi korupsi anggaran dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) tahun anggaran 2022. Dengan modus Mark Up Anggaran pembayaran guru honorer

Dasar :
Diketahui laporan realisasi anggaran dana bos tahun 2022, dari hasil investigasi wartawan media ini diberbagai sumber ” jumlah anggaran dan realisasi dana Bos tahun 2022.
Pembayaran Honor
Rp.10.500.000 Tahap 1
Rp.17.500.000 Tahap 2
Rp.14.000.000 Tahap 3
Jumlah:42.000.000

PUTU SANA (KEPSEK) Saat dikonfirmasi. ” bahwa dia sudah laporan dengan kepala dinas.” Kepala dinas Pendidikan Way kanan mengetahui rincian anggaran gaji honor dia bilang gak apa2 gak ada masalah untuk pembayaran guru honor 1000.000/bulan/orang, diketahui berdasarkan penjelasan oknum guru disekolah” guru honor yang mengajar di SDN 01 Bali sadhar selatan hanya dua orang, Rabu (18/10/2023)

3. SDN 01 PAKUAN BARU. Kecamatan Pakuan Ratu. Kabupaten Way kanan. Provinsi lampung. Mengeluarkan biaya tahun 2022 untuk Pemeliharaan sarana dan prasarana Sekolah Tahap 1. Rp 26.146.000 Tahap 2. Rp 37.150.000 Tahap 3. Rp 5.721.000 Jumlah Rp 69.017.000

Tahun 2023. Pemeliharaan sarana dan prasarana Sekolah Tahap 1. Rp 13.027.000 Tahap 2. Rp 5.212.000 Jumlah Rp 18.239.000

Namun sayang anggaran yang begitu besar yang hampir menyentuh ratusan juta. Berbanding terbalik dengan keadaan pisik sekolah. Dari pantauan tim media ini dilapangan 19-10-2023 tampak jelas sekolah tidak dirawat.

Berdasarkan temuan media ini. Dan Jawaban Oknum kepala sekolah disinyalir ada persekongkolan jahat dengan pihak dinas pendidikan way kanan.

Tim media ini akan melaporkan dugaan persekongkolan jahat kepada Aparat Penegak Hukum (APH) Dan akan meminta langsung Dengan Pihak BPK untuk melakukan Audit investigasi.

Berdasarkan Penelitian dilapangan tim media ini menyimpulkan bahwa perlu nya mengambil langkah langkah hukum agar ada efek jera terhadap oknum oknum nakal. Dan meminta kepada kejaksaan tinggi lampung agar dapat menelusuri pihak pihak terkait yang ikut menikmati aliran dana bos dikabupaten way kanan.
(CHANDRA)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan