Hut Kabupaten Seluma ke-22,Bupati Tedy Rahman Masih Dalam Tahap Kumpulkan Dana

banner 468x60

Kompas86.com Seluma – Kabar adanya Anggaran fantastis hingga 1 Miliar untuk perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Seluma akhirnya terbantahkan. Hal ini terungkap setelah Bupati Seluma, Tedyy Rahman menyatakan masih dalam tahap pengumpulan dana.

Tim tengah menyusun strategi pengelolaan dana serta merancang berbagai agenda acara yang akan memeriahkan peringatan hari jadi daerah. Kita harapkan semua elemen masyarakat bisa mendukung kegiatan ini nantinya,ujar Teddy Rahman dilansir dari Interaktif News,Rabu (30/4/2025).

Meski penggalangan anggaran masih berjalan, Teddy memastikan, rangkaian perayaan HUT Kabupaten Seluma yang jatuh pada 23 Mei 2025 tetap akan berlangsung meriah dan menyentuh seluruh lapisan masyarakat.

Kita pastikan rangkaian ulang tahun daerah Kabupaten Seluma meriah dan acaranya dapat menyentuh semua kalangan masyarakat di setiap wilayah kecamatan dan desa.ucapnya.

Lebih lanjut, Teddy mengungkapkan bahwa pihaknya belum memastikan apakah akan menghadirkan artis ibu kota dalam perayaan tersebut. Namun, ia menekankan jika seluruh seluruh rangkaian kegiatan dirancang agar dapat dinikmati semua warga.

Kita sedang menyusun strategi dan merancang berbagai agenda acara yang akan memeriahkan peringatan hari jadi daerah. Kita harapkan semua elemen masyarakat bisa berpartisipasi,katanya.

Teddy juga menyebutkan bahwa pembahasan lebih lanjut terkait anggaran akan dilakukan melalui rapat koordinasi dengan berbagai pihak, guna memastikan kontribusi bersama dalam menyukseskan peringatan hari jadi Bumi Serasan Seijoan ini.

Dalam Perayaan HUT Kabupaten Seluma Kali ini kita ingin memberikan kesan dan semangat optimisme serta kebanggaan bagi seluru warga seluma,demi mewujudkan seluma Emas yang nantinya mampu terdepan dari Kabupaten lain bahkan bersaing secara nasional.

Penulis:Wasri
Editor:Pirwandi

Pos terkait